1543. Yang dimaksud dengan "naungan" di sini bukanlah naungan untuk berteduh, akan tetapi asap api neraka yang mempunyai tiga gejolak, yaitu di kanan, di kiri,dan di atas. Ini berarti bahwa azab itu mengepung orang-orang kafir dari segala penjuru.
1544. Sebagian ahli tafsir mengatakan bahwa yang dimaksud dengan "rukuk" di sini ialah tunduk kepada perintah Allah Subḥānahu wa Ta‘ālā; dan sebagian yang lainnya mengatakan, maksudnya ialah sembahyang.